Demi mewujudkan masyarakat multikultural, kami mengadakan perekrutan “Suporter bagi Pusat Pelayanan Konsultasi Masyarakat Asing di Kochi” guna membantu masyarakat asing yang masih belum terbiasa dengan bahasa Jepang atau dengan kehidupan di Jepang. Perekrutan ini tidak hanya ditujukan bagi masyarakat Jepang saja, melainkan juga bagi masyarakat asing yang sudah terbiasa dengan kehidupan di Jepang. Dengan adanya program ini, diharap dapat membantu masyarakat asing yang baru tiba di Jepang dan masih belum terbiasa dengan kehidupan di Kochi dan bahasa Jepang.
Isi Kegiatan |
① Mendampingi ke Kantor Administratif
Apabila warga asing membutuhkan bantuan dalam berkomunikasi, suporter diharap untuk dapat mendampingi ke kantor administrasi (atau tempat lainnya seperti toko) dan membantu kepengurusan serta komunikasi. Diperlukan kemampuan bahasa Jepang untuk sehari-hari.
② Membantu Kegiatan Konsultasi di Lapangan
Apabila kami mengadakan Konsultasi di Lapangan di daerah lain, suporter diharap untuk dapat menginformasikan kegiatan pada warga asing dan membantu kegiatan selama berlangsung. Diperlukan kemampuan bahasa Jepang untuk sehari-hari.
③ Menerjemahkan dan Menginterpretasi
Diharap untuk dapat membantu menerjemahkan e-mail dalam bahasa asing dan membantu menginterpretasi jika ada permintaan dari pihak luar. (Bahasa Jepang ⇔ Bahasa Asing) Diperlukan kemampuan bahasa Jepang yang tinggi.
*Kami tidak menerima permintaan terjemahan atau interpret yang bertujuan demi keuntungan profit.
・Jika ada permintaan dari kegiatan-kegiatan yang tertera di atas, kami akan menghubungi para suporter dan mengaturkan jadwal kegiatan.
Syarat Pendaftaran |
・Berusia di atas 20 tahun(Status Kewarganegaraan tidak berpengaruh)
・Mengenai penjelasan poin ① dan poin ② pada “Isi Kegiatan” di atas, ditujukan bagi pendaftar yang dapat memahami dan menjelaskan informasi dengan bahasa sehari-hari. Sedangkan untuk poin ③, ditujukan bagi pendaftar yang memiliki kemampuan tinggi dalam berbahasa Jepang maupun berbahasa asing. (Anda dapat mendaftar sebagai suporter di poin ① dan ② saja. Diharap hanya pendaftar yang memiliki kemampuan berbahasa yang tinggi saja yang mendaftar untuk poin ③.)
Cara Pendaftaran |
・Suporter termasuk sebagai anggota sukarelawan di Kochi International Association (KIA). Untuk pendaftaran, diharap untuk mengunduh “Formulir Pendafaran Sukarelawan KIA”, mengisi, dan mengirim ke KIA melalui e-mail, FAX, pos, atau secara langsung. Selain itu, saat mendaftar sebagai suporter dapat pula mendaftar sebagai sukarelawan KIA sekaligus. Untuk itu, diharap untuk memberi tanda centang pada kolom yang diperlukan.
〇Lembar pendaftaran terlampir di link di bawah ini↓
Formulir Pendaftaran Sukarelawan KIA(Word)
Formulir Pendaftaran Sukarelawan KIA(PDF)
◇Penerima:Kochi International Association
〒780-0870 Kochi-ken, Kochi-shi, Honmachi 4-1-37 TEL 088-875-0022 FAX 088-875-4929
<info_kia@kochi-kia.or.jp>
Lainnya |
・Dikarenakan kegiatan ini berbentuk sukarelawan, maka tidak ada honorisasi (sebagai gantinya, kami mengganti biaya transportasi selama kegiatan).
・Kami akan menjelaskan saat pendaftaran mengenai asuransi dan hal-hal yang perlu diperhatikan selama kegiatan berlangsung.
・Kegiatan pelatihan bagi suporter diadakan selama 1 – 2 kali dalam satu tahun.
◎Kontak
Kochi International Association
Kochi Consultation Center for Foreign Residents
〒780-0870 Kochi-shi, Honmachi4-1-37Marunouchi Building1F
Tel:088-821-6440 Fax : 088-821-6441
Email : consultation@kccfr.jp